Pekerjaan freelancer gaji tinggi menjadi incaran bagi kita yang sedang mencari pekerjaan sampingan. Atau ingin jadikan freelancer sebagai kerja utama. Karena jadi freelancer sangat fleksibel dan tidak selalu bergantungan pada waktu melainkan kita yang akan mengatur waktu bekerjanya.
Disini telah tersedia 5 pekerjaan freelancer dengan gaji yang tinggi pada saat ini. Sebagai pembahasannya, kamu bisa lihat pada ulasan berikut ini.
1. Progammer & Software Development
Perkejaan freelancer gaji tinggi saat ini adalah programmer dan development aplikasi atau software (perangkat lunak). Kedua profesi ini akan membutuhkan keahlian khusus dengan tingkat kesulitan yang tinggi dan belum tentu dapat dilakukan oleh semua orang.
Menurut ahli programmer seperti Jame Knight, mengatakan kalau gaji yang beliau peroleh bisa mencapai 1.000 USD per jam. Kalau dirupiahkan bisa sekitaran 14 juta untuk pekerjaan programmer dan develop software yang ia kerjakan.
2. Desain & Pengembangan Website
Jika kamu ingin mendapatkan bayaran atau gaji yang tinggi, mungkin kamu dapat menjadi seorang desain web dan pengembangan website. Bukan bayarannya yang tinggi, kamu juga bisa mendapatkan job lebih cepat. Karena ada banyak permintaan desainer website.
3. Content Writer
Mau mendapatkan pekerjaan yang mudah dengan gaji tinggi? Mungkin kamu bisa menjadi seorang content writer. Cara kerjanya, kamu hanya perlu membuat tulisan terbaik dan berkualitas tinggi.
Untuk menjadi seorang content writer, maka kamu diharuskan untuk mengesuai tulisan sesuai dengan EYD atau PUEBI, SEO dan lain-lainnya. Meskipun sulit untuk kita membuat tulisan, tetapi profesi ini dapat kita pelajari dengan mudah.
4. Video Editor
Salah satu rekomendasi pekerjaan freelancer gaji tinggi saat ini adalah Video Editor. Kebutuhan dari video editor ini lebih meningkat belakangan ini, apalagi hadirnya berbagai platform buat content creator yang seperti Facebook, TikTok, Instagram hingga Youtube dan lain sebagainya.
Di Amerika, pekerjaan ini bisa menghasilkan 72.000 USD dalam satu tahun atau setara dengan Rp 1 Miliar. Bahkan, ada beberapa orang yang sudah profesional dan berpengalaman bisa mendapatkan 122.000 USD dalam satu tahun atau setara dengan Rp 1.7 Miliar.
5. Penerjemah
Selanjutnya adalah Penerjemah. Cocok buat kamu yang memang sudah fasih dalam berbahasa asing. Tanggung jawab dari seorang penerjemah ini juga banyak mulai dari menerjemahkan artikel, buku hingga film dan beberapa kebutuhan lainnya.
Untuk penghasilannya bisa dibilang random. Sebab, seorang penerjemah akan mendapatkan penghasilan berdasarkan dengan jumlah halaman yang di terjemahkan dan durasi atau deadline yang dikerjakan.
Memulai karir dengan beberapa profesi diatas sangat menguntungkan. Selain gajinya tinggi, kamu juga bisa mendapatkan pengetahuan dari beberapa profesi diatas. Jadi, pilihlah salah satu profesi yang ada diatas sesuai dengan keahlian yang kamu punya.
by Admin
Posted on 05-03-2023 19:29